Minggu, 02 Juni 2013

8 Penipuan Sains Terpopuler

1. Manusia Piltdown
Pada thn 1912 ketika Charles Dawson, seorang arkeolog amatir asal Inggris menemukan tulang kepala, gigi & rahang di sebuah lubang penggalian di Piltdown, Sussex, Inggris. Tengkorak Manusia Piltdown ini tampak spt setengah manusia & setengah kera. Dawson mengklaim telah menemukan rantai yg hilang (missing link) antara manusia & kera, dia menamai temuannya Eoanthropus dawsoni. 40 tahun kemudian para ilmuwan, lewat pengujian modern, dapat membuktikan bhw tengkorak temuan Dawson umurnya hanya beberapa ratus tahun, & tulang rahangnya dari orang utan, sementara giginya dari gajah dan kuda nil

2. Layangan Listrik Benjamin Franklin
Pada 19 Oktober 1752, Pennsylvania Gazette mempublikasikan gambaran singkat dari eksperimen yg baru saja dilakukan Benjamin Franklin. Menurut berita tersebut, Franklin telah menerbangkan sebuah layang-layang dlm badai petir, menyebabkan listrik merambat melaui benang & memuati sebuah kunci yg terikat di bawahnya. Eksperimen ini untuk menunjukkan bahwa petir a/ sebuah bentuk dari listrik. Layang-layang listrik Franklin menjadi eksperimen paling terkenal di abad ke-18, menjadikan Franklin tersohor di Eropa & AS. Namun, beberapa ahli sejarah berpendapat, kemungkinan eksperimen tersebut tdk pernah terjadi. Pasalnya, mereka kekurangan informasi yg rinci mengenai eksperimen tsb. Tidak diketahui scr pasti kapan eksperimen itu dilakukan. Franklin juga tak pernah menulis laporan resmi mengenai hal ini. Satu-satunya saksi mata a/ anak laki-lakinya, namun tak pernah mengungkapkan kejadian penting tsb. Apalagi eksperimen semacam ini sangatlah berbahaya, bahkan bisa berakibat fatal, Franklin sendiri mengetahui hal itu.


3. Raksasa dari Cardiff
Pada Oktober 1869, mayat membatu setinggi 10 kaki berhasil digali dari sebuah lahan pertanian di Cardiff, New York. Raksasa Cardiff ini kemudian jadi berita besar, dikatakan sbg penemuan geologis terbesar saat itu, & banyak dikunjungi warga Amerika Serikat, mereka rela membayar 25 sen utk menyaksikan manusia raksasa tsb. Namun pada awal thn 1870, terungkap bhw penemuan itu hanyalah tipuan. Raksasa Cardiff a/ sebuah patung hasil kreasi George Hull, terbuat dari bongkahan gipsum yg dibentuk menyerupai manusia setinggi 10 kaki & dikubur di sebuah ladang di Cardiff, kemudian direkayasa agar ”ditemukan” oleh seorg pekerja.


4. Putri Duyung dari Fiji
Juli 1842, seorg berkebangsaan Inggris, Dr. J. Griffin, anggota British Lyceum of Natural History, tiba di Kota New York & membawa seekor ikan duyung yg diduga terdampar di Kepulauan Fiji, Pasifik Selatan. Dlm sebuah pertunjukan di American Museum, ikan duyung Fiji pun dipertontonkan, sosoknya jauh dari gambaran seorg wanita cantik, melainkan bangkai kering seekor kera berbadan ikan. Dari penelitian museum tsb, ternyata ikan duyung Fiji a/ tipuan belaka, yg sesungguhnya a/ bangkai kera yg dimumi melalui teknik taksidermi (ilmu mengeringkan bangkai binatang). Dgn cara dijahit kedua spesies itu disatukan membentuk putri duyung, dimana bagian atas kera & ke bawah tubuh ikan. Putri duyung Fiji dibuat sekitar tahun 1810 oleh nelayan Jepang untuk keperluan upacara keagamaan, sekaligus seni tradisional nelayan Jepang.


5. Archaeoraptor

Archaeoraptor liaoningensis pertama kali dipublikasikan dlm majalah National Geographic 1999. Melalui sebuah artikel yg ditulis Christopher Sloan, fosil ini dinyatakan sbg mata rantai yg hilang antara burung & dinosaurus theropod, & benar-benar bisa terbang. Sebelum National Geographic mempublikasikan, telah banyak yg meragukan keotentikan fosil ini. Tak pelak menjadi skandal ketika sebuah studi sains membuktikan fosil dari Cina ini a/ palsu, krn dibentuk dari bagian-bagian fosil dgn spesies yg berbeda. Zonghe Zhou, seorg paleontolog Cina, menemukan kepala & badan bagian atas milik spesimen fosil burung primitif Yanornis, bagian ekor milik Microraptor, sedangkan tungkai & telapak kaki milik hewan yg belum diketahui.



6. Turk, Robot Pecatur

 Turk mekanis atau robot pecatur a/ mesin permainan catur yg dirancang & ditemukan pada 1770 oleh Wolfgang von Kempelen seorg insinyur Hongaria. Mesin ini sepertinya mampu bermain catur melawan manusia. Selama hampir 84 tahun Turk mengelilingi Eropa & Amerika Serikat utk menunjukkan kemampuannya mengalahkan lawan-lawannya, tak kurang dari negarawan sekelas Napoleon Bonaparte & Benjamin Frankin bertekuk lutut mengakui kehebatan pecatur robot ini. Kebohongan mulai terungkap pada 1820-an ketika Edgar Allan Poe berhasil membuktikan bhw seorang master catur bertubuh kecil telah disembunyikan sbg operator di dlm mesin catur tsb.


7. Pohon Upas




 Sebuah berita dipublikasikan dlm London Magazine pd 1783 oleh seorg ahli bedah Belanda bernama Foersch. Ia menyebutkan keberadaan sebuah pohon di Pulau Jawa yg sangat beracun & dapat membunuh apapun dlm radius 15 mil. Pada mulanya hny sebuah legenda. Pada 1791 Erasmus Darwin menulisnya dlm catatan sebuah puisi, ”Ada sebuah pohon beracun di Pulau Jawa, lewat perantaraan udara telah memusnahkan desa tsb... dlm daerah 12 atau 14 mil permukaan tanah jadi gersang & berbatu, di sana sini dipenuhi tengkorak manusia & binatang.” Pohon upas memang ada di Indonesia. Walaupun tak berpotensi mematikan spt disebutkan dlm legenda, getah pohon ini memang mengandung racun, oleh penduduk setempat digunakan sebagai senjata pada ujung anak panah.


8. Hilangnya Gen Pirang


 Isu hilangnya gen rambut pirang scr periodik muncul sejak 1865, versi terbaru muncul lagi pada 2002, ketika BBC & media lain melaporkan, Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) & para pakar menyatakan, orang yg berambut pirang akan punah pada tahun 2202. Klaim ini berdasarkan pada interpretasi sifat resesif dlm ilmu genetika. Namun WHO membantah lewat laporannya di The New York Time, lembaga ini tak memiliki pengetahuan tentang studi ini, kemudian WHO scr resmi mengkonfirmasi bhw cerita ini bohong.

Sabtu, 01 Juni 2013

Jurang Paling Indah Di Muka Bumi

Ngarai atau jurang adalah salah satu keajaiban dunia alami yang terbentuk selama ribuan tahun oleh sungai. Kebanyakan ngarai terbentuk oleh proses erosi pada dataran tinggi yang berlangsung sangat lama. Ngarai menyajikan beberapa pemandangan paling spektakuler di bumi (dan bahkan di tata surya ), tidak hanya dari segi ukurannya saja tetapi juga karena keindahannya yang luar biasa. Berikut 10 ngarai atau jurang paling indah di dunia.


1. Grand Canyon, Amerika Serikat

Grand Canyon terletak di utara Arizona dan merupakan salah satu atraksi wisata utama di Amerika Serikat. Terbentuk selama beberapa juta tahun oleh Sungai Colorado, ngarai ini memiliki kedalaman lebih dari 1,6 km dan 446 km panjangnya. Grand Canyon bukanlah ngarai terdalam atau terpanjang di dunia, tetapi ukurannya yang sangat besar dan lanskap yang rumit dan berwarna-warni menawarkan pemandangan spektakuler bagi para pengunjung yang tak tertandingi di seluruh dunia.



2. Fish River Canyon, Namibia
Fish River Canyon adalah ngarai terbesar kedua setelah Grand Canyon di Arizona dan salah satu objek wisata utama di Namibia. Ngarai ini memiliki sebuah jurang raksasa, total sekitar 160 km panjangnya, hingga 27 km lebarnya dan hampir 550 meter dalamnya. Karena Fish River dibendung, sehingga ngarai ini hanya memiliki sejumlah kecil air yang mengalir.



3. Tiger Leaping Gorge, China
Tiger Leaping Gorge terletak di Sungai Yangtze di barat daya China. Memiliki panjang sekitar 15 km, ngarai ini melewati serangkaian jeram yang dikelilingi oleh pegunungan di kedua sisinya yang setinggi 3.000 meter di atas sungai. Ngarai ini juga diyakini sebagai ngarai yang terdalam di dunia. Jarak ngarai tersempit hanya sekitar 30 meter lebarnya.


4. Gorge du Verdon, Prancis
Gorge du Verdon adalah ngarai sungai di tenggara Prancis yang dianggap oleh banyak orang sebagai ngarai yang paling indah di Eropa. Ngarai ini memeiliki panjang sekitar 25 kilometer dan ketinggian 700 meter dari sungai Verdon di bawahnya. Sungai Verdon, dinamai demikian karena warna hijau zamrudnya yang mengagumkan. Daerah ini telah menjadi magnet wisata bagi para penjelajah, pendaki dan pecinta olahraga air yang meliputi arung jeram, kayak, berlayar, dan ski air.



5. Antelope Canyon, Amerika Serikat
Dengan batuan berbentuk kurva dan berwarna oranye dan ungu menyala, Antelope Canyon adalah salah satu lembah yang paling sering difoto di dunia. Kedua sisi lembah ini begitu sempit sehngga di beberapa tempat anda dapat meregangkan tangan anda dan menyentuh kedua sisinya. Meskipun lembah ini sangat indah, lembah ini kadang-kadang juga bisa sangat berbahaya. Pada tahun 1997 banjir bandang menyapu Antelope Canyon dan menewaskan 11 wisatawan.


6. Waimea Canyon, Hawai

 Waimea Canyon, terletak di sisi barat Kauai, adalah ngarai terbesar di Pasifik dan salah satu ngarai yang paling berwarna-warni di dunia. Ngarai ini memiliki panjang 16 km, lebar 1,6 km dan kedalaman 1.100 meter. Ngarai ini terbentuk sejak ribuan tahun yang lalu oleh sungai yang mengalir dari Gunung Waialeale di tengah pulau.



7. Copper Canyon, Meksiko
Copper Canyon sebenarnya adalah sebuah jaringan lembah yang jika disatukan akan berukuran beberapa kali lebih besar daripada Grand Canyon. Cara yang paling populer untuk menjelajahi Copper Canyon adalah dengan kereta api "Chihuahua al Pacifico". Jalur ini melewati 37 jembatan dan melalui 86 terowongan, naik setinggi 2.400 meter di atas permukaan laut dan menawarkan pemandangan lembah di bawahnya.


8. Colca Canyon, Peru





Colca Canyon adalah sebuah ngarai di Sungai Colca, yang terletak di pegunungan Andes, selatan Peru. Kedalaman lembah ini lebih dari dua kali dari kedalaman Grand Canyon, namun dinding ngarai di Colca ini agak lebih landai. Daya tarik wisata di sini, disamping pemandangan yang mengagumkan, adalah burung kondor Andean. Burung kondor ini dapat dilihat pada jarak yang cukup dekat saat mereka melayang di atas ngarai


9. King's Canyon, Australia

King's Canyon adalah salah satu atraksi wisata utama di daerah gurun selatan dari Northern Territory di Australia. Formasi kubah enigma, tebing yang tajam, dan pemandangan yang indah dari gurun yang berada di sekitarnya membuat para pengunjung tidak dapat melupakan ngarai ini. Bagian ngarai ini juga merupakan situs suci Aborigin dan pengunjung disarankan untuk berjalan kaki.




10. Todra Gorge, Maroko

Todra Gorge terletak di sisi timur terpencil di Pegunungan Atlas dan merupakan salah satu objek wisata populer di Maroko. 600 meter terakhir dari Todra Gorge adalah bagian ngarai yang paling spektakuler, berupa ngarai yang menyempit ke arah jalan berbatu hingga hanya 10 meter saja lebarnya di tempat-tempat dengan dinding tebing yang terjal dan halus.


7 Gerbong kereta unik dan bersejarah di Indonesia

1. Gerbong kereta Monorel
gerbong monorel

Foto Prototipe Kereta Monorel UTM-125 Buatan Dalam Negeri. Satu lagi Kereta monorel karya anak bangsa diluncurkan selain KRI Klewang Kapal Perang Berteknologi Siluman TNI AL dan Sea Ghost Project.
Prototipe dari kereta monorel produk PT Melu Bangun Wiweka, Tambun, Bekasi, Jawa Barat, diperkenalkan kepada awak media  04/02.
Prototipe monorel ini mampu menarik enam rangkaian ini, dapat mengangkut hingga 130 penumpang, dengan biaya pembuatannya lebih murah 75 persen dibanding dengan monorel produk luar negeri. Pakar Teknik Konstruksi dan Mesin dari Universitas Indonesia Kusnan Nuryadi memberi nama monorel buatannya sebutan Urban Transit Monorail (UTM-125).
Satu gerbong panjang 13.2 meter gerbong penumpang tengah sepanjang 12 meter, dengan jarak antar gerbong 0.7 meter. Di dalam gerbong disiapkan 22 kursi duduk dan pegangan tangan untuk penumpang berdiri.
Monorel ini memiliki dua pintu penumpang dan satu pintu darurat di moncong kereta. Pintu darurat digunakan jika terjadi sesuatu dalam perjalan. Penumpang bisa langsung pindah ke monorel bantuan datang melalui pintu darurat, tanpa turun dari monorel.
Driver di kabin bisa mengontrol laju kereta secara manual atau otomatis. Monorel ini memiliki daya motor penggerak 260 kilo watt atau setara 350 tenaga kuda.
Teknologi roda peluncur mirip ban truk, dua bagian roda ini dipasang tepat di bawah gerbong kereta. 12 roda ban penyeimbang dipasang di samping dan mengapit erat trek lintasan. Ukuran roda penyeimbang lebih kecil dibanding roda peluncur, dengan jumlah enam ban di masing-masing sisi kanan dan kiri.


2. Gerbong Batik
gerbong batik

Indonesia punya gerbong kereta bercorak batik. Gerbong bertema batik tersebut diluncurkan oleh PTKAI pada tanggal 27 dan 28 Juli lalu.
Dua gerbong batik, masing-masing ada di KA Sancaka rute Yogyakarta-Surabaya dan KA Gajayana rute Malang-Jakarta. Gerbong-gerbong ini berfungsi sebagai gerbong makan atau restoran. Semua penumpang yang ingin makan di sini tak lagi bosan dengan memandangi interior dengan warna standar karena sudah dipoles cantik dengan gambar batik.
Keunikan motif batik ini pun mendapat perhatian dari traveler. Tak jarang traveler yang mengabadikan foto di depan gerbong. Gerbong batik di KA Sancaka memiliki motif sederhana berwarna merah, kuning dan putih.
Sedangkan gerbong batik di KA Gajayana didominasi dengan warna ungu dan putih. Jenis batik yang ada di gerbong ini adalah Bekisar dan Truntum, jenis motif khas daerah pesisir. Pastinya saat traveling dengan dua kereta ini, pelancong pasti makin cinta dengan Indonesia.


3.Gerbong khusus wanita
gerbong khusus wanita
 
"Karena ada peningkatan penumpang yang cukup pesat maka satu rangkaian kereta khusus wanita itu kami hapus. Kami melihat rangkaian kereta khusus wanita pada jam sibuk sangat penuh, tapi tak sepadat rangkaian reguler," kata Eva Chairunnisa, juru bicara PT KAI Commuter Jabodetabek.
Berita terkait. Kereta khusus wanita diluncurkan Oktober 2012 dalam upaya untuk meminimalkan kasus-kasus pelecehan seksual di moda transportasi ini.
Selain meluncurkan kereta khusus wanita KAI Commuter Jabodetabek juga menyediakan dua gerbong di setiap jalur untuk kaum perempuan, yang diletakkan di gerbong paling depan dan belakang.
Gerbong khusus wanita ini, menurut Eva, tidak akan dihapus. "Jadi kami masih akan menyediakan gerbong ini untuk para penumpang wanita di rangkaian reguler," katanya.
Saat ditanya apakah kasus-kasus pelecehan menurun dengan kereta dan gerbong khusus wanita ini, Eva mengatakan, "Kami tidak ada data. Awalnya memang kami tidak berangkat dari kasus, tapi kami ingin mencegah kasus itu terjadi."


4. Gerbong maut Bondowoso
gerbong maut bondowoso

Setelah mendapat perintah langsung dari Komandan J Van den Dorpe, Kepala Penjara   mengumpulkan semua tahanan yang telah tercatat namanya.  Pada Sabtu, 23 November 1947, jam 04.00 WIB, tahanan yang tercatat dibangunkan secara kasar lalu dikumpulkan di depan penjara. Rincian tahanan adalah sebagai berikut: rakyat desa (20 orang), kelaskaran rakyat dan gerakan bawah tanah(30 Orang),    anggota TRI     (30 orang), dan tahanan rakyat serta polisi (20 orang). Pada jam 05.30
WIB tahanan tiba di Stasiun Kereta Api Bondowoso. Sebanyak 32 orang masuk gerbong pertama yang bernomor GR 5769; 30 oarang ke gerbong kedua yang bernomor GR 4416, sisanya berebutan masuk ke gerbong yang terakhir bernomor GR 10152 karena panjang dan masih baru.
Pada jam 07.00 WIB kereta dari Situbondo datang. maka, saat itu juga gerbong digandeng. Menurut Ru Munawar yang masuk gerbong pertama, setelah gerbong dikunci, keadaan menjdi gelap gulita dan udara tersa panas walaupun masih pagi. Jam 07.30 kereta bergerak menuju Surabaya. tepat di Satsiun Taman, mulai terjadi peristiwa memilukan, Kiai Samsuri 50 Tahun, membanting-bantingkan tubuhnya sambil berteriak kepanasan. Jangankan diisi 30 Orang, 10 orang saja sudah terbayang panasnya. gedoran-gedoran para tahanan sudah tidak digubris bahkan dijawab dengan bentakan pedas; “Biar kalian mapus semua, hai anjing ekstrim!, atau “Di sini tidak ada makanan dan air minum, yang ada cuma peluru”.
Ketika tiba di Stasiun Kalisat, gerbong tahanan harus menunggu kereta dari banyuwangi. Selama dua jam para tahanan berada dalam terik matahari. Akhirnya pada jam 10.30 WIB kereta baru berangkat dari Jember ke Probolinggo. Setelah meningglkan Jember di siang hari, suasana gerbong bagaikan didalam neraka karena atap dan dinding gerbong terbuat dari plat baja.Banyak terjadi peristiwa diluar batas kemanusiaan, misalnya guna mempertahankan hidup dari kehausan sebagian para tahanan terpaksa meminum air kencing tahanan yang lainnya.
Mendekati Stasiun Jatiroto, Allah SWT menebarkan rahmat-NYA. Hujan yang cukup deras dimanfaatkan para tahanan yang masih hidup untuk meneguk tetes demi tetes air dengan menjilat tetesan air yang berasal dari lubang-lubang kecil.Tidak demikian halnya dengan gerbong ketiga GR10152. karena masih baru, para tahanan tidak mendapatkan tetesan air sedikitpun. Ketika sampai di Surabaya, dalam gerbong ketiga (GR10152) tidak ada satupun yang hidup.
Setelah menempuh perjalanan selama 16 jam, Gerbong Maut sampai di Stasiun Wonokromo. Jam menunjukkan pukul 20.00 WIB. Setelah didata, di gerbong I No. GR 5769 sebanyak 5 sakit keras, 27 orang sehat tapi kondisi lemas lunglai, Gerbong II No. GR.4416 sebanyak 8 orang meninggal, 6 orang sehat, dan di Gerbong III No. GR. 10152 seluruh tawanan sebanyak 38 orang meninngal semua.
Para tahanan yang sehat dipaksa menganggkut temannya yang sudah meninngal. Semua jenazah diletakkan secara sejajar. Setelah dievakuasi, lalu diangkut ke truk yang telah disediakan. Jenazah harus diangkut dengan sangat hati-hati sebab kalau tidak maka daging jenazah akan mengelupas akibat kepanasan.


5. Gerbong Presiden Soekarno
gerbong Soekarno

Masuk ke dalam kereta api satu ini seakan terlempar mundur di dalam dimensi waktu. Sebuah papan di dalam gerbong penumpang bertuliskan "1930" kembali menegaskan nuansa yang terbentuk
Inilah kereta bersejarah, saksi bisu perjuangan Bangsa Indonesia di masa-masa kemerdekaan. Kereta yang disebut sebagai Kereta Api Luar Biasa atau KLB Presiden tersebut mengingatkan pada film-film jadul. Kereta api kayu dengan lokomotif uap.
Sesuai sebutannya, kereta ini pernah dinaiki presiden pertama Indonesia yaitu Presiden Soekarno. Anda bisa menemukannya di Museum Transportasi yang berada di Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta.
Tak sekedar melihat, pengunjung juga bisa masuk ke dalam salah satu rangkaian kereta. Ya, kereta ini terbagi dalam beberapa rangkaian. Salah satunya bisa dimasuki, sementara satu lagi tertutup bagi pengunjung. Kereta didominasi oleh kayu, dengan cat dominan warna hijau di luar dan krem di dalam gerbong.
Kedua kereta tersebut adakan kereta IL 7 dan IL 8 pernah ditumpangi Soekarno saat menjadi Presiden RI bersama Wakil Presiden Mohammad Hatta. Kereta ini menjadi saksi sejarah perjalanan yang ditempuh Soekarno, Hatta, dan beserta menteri kabinet saat harus pindah dari Jakarta ke Yogyakarta.
Mereka naik kereta tersebut melewati jalur selatan Pulau Jawa. Saat itu, di tanggal 3 Januari 1946, Pemerintah Republik Indonesia terpaksa pindah ke Yogyakarta dari sebelumnya Jakarta. Belanda yang datang kembali dengan membonceng tentara sekutu membuat keadaan tak aman.
Diam-diam, di malam hari itu, Soekarno dan keluarga beserta Hatta dan jajaran kabinet pun melakukan perjalanan ke Yogyakarta. Pagi keesokan harinya, mereka pun tiba di Stasiun Tugu Yogyakarta dengan pekikan kemerdekaan.
Berapa usia kereta ini? Menurut data yang tercantum di papan informasi, kereta IL 7 dan IL 8 dibuat tahun 1919 di bengkel kereta Staatspoorwegen yang berada di Belanda. Pada masa kolonial Belanda, kereta ini digunakan oleh Gubernur Jenderal Hindia Belanda.


6. Rumah makan dari gerbong
gerbong makan

Bertempat di Jl. Kaliurang KM 9,5. Tepatnya di sisi selatan Kantor Kecamatan Ngaglik, Sleman, Yogyakarta. Ada sebuah rumah makan yang diberi nama Rumah Makan Sepoer. Nah, rumah makannya memang dibuat atau ditampilkan dalam wujud sepur alias kereta api. Jika kita masuk ke rumah makan ini maka imajinasi kita akan masuk ke dunia perkeretapaian. Di situ kita akan mendapatkan ruangan yang dibuat benar-benar mirip gerbong kereta api. Mirip dalam bentuk, ukuran, cat, bahkan juga sampai pada bagian roda-rodanya. Di depan gerbong alias ruang makan itu kita juga akan mendapati lokomotif. Dengan demikian gerbong ruang makan itu seolah-olah memang ditarik oleh sebuah lokomotif.
Imajinasi dunia kereta api kita akan semakin lengkap jika kita melangkah ke ruangan yang lain di sisi ruang makan gerbong. Ruangan yang ukurannya lebih luas ini sangat mirip dengan ruangan sebuah stasiun. Di tempat ini juga ada ruang-ruang yang dibuat mirip dengan ruang-ruang di dalam sebuah stasiun. Ada ruang untuk kepala stasiun, ruang alat-alat, tongkat rambu yang biasa digunakan untuk memberi aba-aba kepada masinis, dan sebagainya. 


7. Kereta Pustaka Indonesia
kereta pustaka

Kereta Pustaka Indonesia adalah kereta khusus yang digunakan sebagai perpustakaan dan museum keliling. Kereta ini merupakan hasil modifikasi dari kereta barang B 80101. Kereta seri B 80101 yang mulai dinas pada tahun 1980 merupakan salah satu sarana angkut barang yang sangat efisien sebagai alat pengangkut yang ramah lingkungan serta daya angkutnya besar. Dahulunya kereta ini merupakan kereta rel diesel (KRD) kemudian dirombak menjadi kereta bagasi. Saat ini kereta tersebut kondisinya masih layak pakai dan siap operasi (SO). Proses pengerjaan kereta yang dilakukan di Balai Yasa Manggarai ini dimulai pada tanggal 22 Juni 2011 dan selesai pada tanggal 18 Juli 2011. Pengerjaan kereta ini dimulai dengan pengerjaan design bergambar 5 Stasiun cagar budaya yang berada di DKI Jakarta yaitu Stasiun Tanjung Priok, Stasiun Jakarta Kota, Stasiun Manggarai, Stasiun Pasar Senen dan Stasiun Jatinegara, serta ditambah dengan beberapa bangunan cagar budaya perkeretaapian, diantaranya Bangunan Cagar Budaya Lawang Sewu, Kantor SCS Tegal, Stasiun Kediri, Stasiun Cilacap dan Stasiun Cirebon. Proses perbaikan dan perencanaan desain yang ramah lingkungan dilakukan dalam memodifikasi kereta ini. Material kereta yang pada dasarnya terbuat dari baja membuat kesan panas dan berat ketika dibayangkan, dengan pemilihan bahan semi permanen serta ringan dalam proses modifikasi akan dapat merubah penilaian sehingga dapat berfungsi baik dengan prinsip ramah lingkungan, teknologi modern, nyaman, fungsional dan menarik. Di dalam kereta ini, pengunjung dapat membaca buku secara lesehan dan juga terdapat foto-foto bersejarah, setiap foto juga dilengkapi sejarah dan informasi mengenai stasiun terkait. Ada pula pemutaran film dan permainan yang bernuansa stasiun kereta api. Pameran tersebut juga didukung oleh beberapa museum di Kota Tua Jakarta yaitu Museum Bank Mandiri, Museum Bank Indonesia, Museum Seni Rupa dan Keramik, dan Museum Bahari. National Geographic Indonesia berpartisipasi pula menyumbangkan beberapa koleksi foto. Kereta ini juga dilengkapi dengan sebuah televisi 32 inch.


source:

 

Copyright @ 2013 X-Terselubung.